TUHAN Menguasai Hari Esok

Bacaan Alkitab hari ini: Yesaya 41


Ketidaktahuan akan hari esok bukanlah sesuatu yang perlu kita kuatirkan karena kita bisa meyakini bahwa TUHAN yang mengasihi kita adalah TUHAN yang menguasai hari esok. Apa yang TUHAN firmankan pasti akan terjadi.

Pada bagian ini, TUHAN menantang bangsa-bangsa dan meneguhkan iman umat-Nya, Israel. TUHAN menantang dengan bertanya, “Siapakah yang menggerakkan dia dari timur, menggerakkan dia yang mendapat kemenangan di setiap langkahnya, …” (41:2-4). TUHAN memberitahu bahwa hanya Dia yang dapat melakukan semua itu. Dia tidak berubah selama-lamanya. TUHAN menantang ilah-ilah lain dengan mengatakan bahwa mereka sesungguhnya tidak ada. Hanya TUHAN yang sanggup memberitahukan hal-hal yang akan datang. Dia menubuatkan dan memberitahukan kepada umat-Nya. Kepada umat Israel, TUHAN memberi kekuatan dengan meyakinkan bahwa Dia tidak meninggalkan mereka. TUHAN memberitahukan apa yang akan terjadi dengan bangsa Israel (yang akan mengalami kemenangan dan kesejahteraan) karena Dialah yang membuat semuanya itu. Allah berbuat demikian agar semua orang melihat dan mengetahui, memperhatikan dan memahami, bahwa tangan TUHAN yang membuat semuanya ini dan Yang Mahakudus, Allah Israel, yang menciptakannya (41:20).
Melihat kejadian-kejadian di dalam kehidupan kita sehari-hari sering membuat kita menjadi kuatir, takut, dan cemas akan hari esok. Seluruh perhitungan manusia tentang hari esok tak dapat diandalkan karena terlalu banyak faktor yang tak terduga. Kita tidak tahu apa yang akan terjadi esok. Namun, satu hal yang firman TUHAN ajarkan kepada kita hari ini adalah bahwa TUHAN menguasai hari esok. Bersandarlah pada-Nya! [RAAL]
Yesaya 41:13
Sebab Aku ini, TUHAN, Allahmu, memegang tangan kananmu dan berkata kepadamu: “Janganlah takut, Akulah yang menolong engkau.”

1 Response to "TUHAN Menguasai Hari Esok"

  1. Yesaya 41:13
    Sebab Aku ini, TUHAN, Allahmu, memegang tangan kananmu dan berkata kepadamu: “Janganlah takut, Akulah yang menolong engkau.”

Posting Komentar

like it :))

powered by Blogger | WordPress by Newwpthemes | Converted by BloggerTheme